Ratusan Pegawai Tidak Tetap Unand ( PTT ) Demo Pimpinan Pertanyakan Nasib Mereka


Menurutnya, ada sekitar 878 PTT yang menggantungkan harapan pada kebijakan pimpinan kampus, apalagi saat ini kebijakan pemerintah telah mengangkat status honorer di instansi pemerintah menjadi PPPK.




“Jadi kami sebagai tenaga kependidikan meminta hak kami tolong dipenuhi. Karena pemerintah sendiri menghargai yang namanya honorer diberikan PPPK. Masa kami sudah bekerja belasan tahun, bahkan ada yang sampai 20 tahun, tidak ada pemikiran pimpinan Unand sendiri untuk menjadikan kami pegawai tetap,” terangnya.

Lanjutnya, jika harapan mereka tidak bisa dipenuhi oleh pihak kampus, mereka melalui Asosiasi yang mereka buat akan bersurat ke DPR RI melalui Komisi I, Komisi II dan Komisi III.





“Kalau tidak ada solusi. Kami akan menyurati DPR RI Komisi I, II dan III. Karena ini, sudah tiga rektor (berganti, tidak kunjung ada jawaban),” ujarnya.



Sementara itu, Direktur SDM Unand, Ampera Warman mengatakan, pihak kampus tidak pernah mengabaikan hak-hak pegawai tendik di bawah naungan Unand berdasarkan ketentuan aturan dan proses, termasuk hak pegawai tidak tetap.

“Tidak ada kendalanya, cuma tahapan saja. Tahun kemarin sudah dinaikin gajinya, sesuai standar gaji PNS, dari sebelumnya gaji mereka sudah pegawai negeri. Tahun berjalan, pertengah tahun ada lagi perubahan peraturan pegawai negeri. Tentu kita tidak mungkin dalam satu tahun dua kebijakan tidak mungkin. Kebijakan itu ada, untuk penyeimbang mereka untuk karir mereka, untuk reward mereka itu diperhatikan pimpinan,” terangnya.

Lanjutnya, terkait tuntutan yang disampaikan ratusan PTT tersebut, pihak kampus akan coba menganalisa tuntutan mereka. Menurutnya, pihak kampus akan mempertimbangkan tuntutan mereka sesuai dengan ketentuan kampus.



“Tuntutan mereka nanti akan kita analisa, kita evaluasi dan kita pertimbangkan apakah universitas mampu untuk memenuhi tuntutan mereka atau sebaliknya. Itu nanti pimpinan yang akan mempertimbangkan,” ujarnya. (*)


Sumber : klik positif.

  • Categories:

Posting Komentar

0 Komentar

Selamat datang di Website www.indsatu.com, Terima kasih telah berkunjung.. tertanda, Pemred : Yendra